Uzone merupakan sebuah portal berita masa kini yang hadir memenuhi kebutuhan informasi masyarakat jaman sekarang. Seperti kita tahu sekarang informasi hadir dengan cara yang berbeda. Tak seperti jaman dulu yang hadir dalam bentuk tulisan seperti surat kabar, kini informasi hadir dalam bentuk digital dengan tampilan yang jauh lebih ramah teknologi.
Informasi hadir kapan saja dan dimana saja. Kita kini bisa mendapatkan berita apapun dengan mudah bahkan tanpa harus meninggalkan kegiatan kita. Selain itu, update informasi juga semakin cepat. Kini tak ada lagi yang namanya ketinggalan berita. Semuanya dibawakan kepada kita dengan cepat dan disajikan dengan bentuk yang mudah kita cerna.
Jaringan internet menjadi penolong bagi kita untuk mendapatkan informasi terbaru dengan cepat dan akurat. Hanya dengan berbekal gadget dan jaringan internet yang lancar, kita bisa dengan mudah mendapatkan informasi yang kita inginkan. Apalagi sekarang semakin banyak portal berita yang memfasilitasi kita untuk mendapatkan informasi terbaru dengan mudah dan cepat, Uzone salah satunya.
Apa Itu Uzone?
Uzone merupakan sebuah portal berita entertainment yang hadir sejak bulan Agustus tahun 2018 lalu. Awalnya Uzone hadir dalam bentuk beta aplikasi yang bisa diunduh pada Android dan iOs. Namun, perkembangan Uzone begitu cepat terjadi karena minat masyarakat yang begitu tinggi untuk menyerap berita-berita entertainment dari Uzone.
Hanya dalam waktu tiga minggu, popularitas Uzone naik drastis. Bahkan Uzone bisa berhasil berada di peringkat pertama aplikasi trending kategori News App. Hal ini menjadi prestasi luar biasa bagi Uzone karena sudah bisa menjadi trending dalam waktu singkat. Apalagi Uzone masih hadir dalam versi beta aplikasi, namun sudah bisa menarik minat banyak orang.
Saat ini Uzone telah dikembangkan hadir dalam versi final. Tentu saja, tampilan aplikasi Uzone menjadi jauh lebih baik dari versi Beta aplikasi yang sebelumnya. Pengembangan ini jelas memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang ingin terus mendapatkan berita-berita entertainment terbaru dari Uzone.
Versi final dari aplikasi Uzone tentu saja jauh lebih lengkap daripada versi sebelumnya. Kini pembaca bisa mengakses informasi dengan lebih mudah karena sudah tersedia berbagai fitur tambahan yang telah disempurnakan. Informasi tersaji dengan lebih baik dan pembaca bisa lebih nyaman mencerna semua berita-berita terbaru yang ada.
Untuk Apa Mengakses Uzone?
Sebagai manusia yang hidup di tengah masyarakat, tentu kita membutuhkan informasi agar tidak tertinggal dengan yang lain. Kita hidup di tengah waktu yang terus berjalan maju. Artinya, semua hal berubah dan banyak kejadian baru yang hadir di dalam hidup kita. Kalau kita tidak mengikuti semua perubahan itu, maka kita akan menjadi manusia yang tertinggal.
Semua berita yang disajikan di Uzone bisa memberikan manfaat bagi kita. Namun, tak semua informasi perlu kita cerna secara langsung. Ada beberapa hal yang tentu harus kita cari lagi kebenarannya. Ya, seperti kita tahu bahwa saat ini kita hidup di dunia yang penuh dengan kebohongan atau hoax. Apalagi sekarang hoax begitu mudah merebak di masyarakat lewat dunia maya.
Tak masalah, berita-berita yang dihadirkan di Uzone bisa memberikan kita informasi terbaru yang minim hoax kalau kita bisa mencernanya dengan baik. Intinya, kita harus bisa menyikapi semua berita yang ada di sekitar kita dengan cara yang positif. Jadi, tunggu apa lagi? Bagi kamu yang belum mengunduh Uzone, unduh sekarang dan nikmati berselancar beragam informasi dengan mudah di Uzone.
Uzone bisa kamu unduh lewat perangkat Android maupun iOS.
Bener2 informasi ada dlm genggaman tangan , ya.
UZone keren kakaks ?
Bisa baca berita dimana saja dan kapan saja ya kak, jadi lebih praktis deh..
uda ku donlot nih uzone, biar selalu tau info terbaru non hoax
Ini aplikasi yang mantul, mantap betul. Ga sia sia instal uzone di smartphone
Selain itu kalau komen di Uzone pun kita nggak bisa ngasal. Misal spam orang jualan. Jadi nggak ngeganggu pembaca yang lain.