Pasti banyak yang menginginkan punya wajah yang bersih, sehat dan terhindar dari jerawat, maka tidak dipungkiri kalo produck pembersih wajah untuk kulit berjerawat laris manis dipasaran. Bahkan dewasa ini bukan hanya wanita yang membelinya bahkan pria juga membeli karena tak dipungkiri kalau mempunyai kulit yang sehat tanpa jerawat dambaan banyak orang.
Kulit wajah berminyak dan kusam sering dirasa mengganggu, karena menimbulkan berbagai keluhan. Tidak hanya membuat wajah terlihat mengkilap, kulit berminyak juga rentan berjerawat. Sedangkan, kulit kusam membuat tampilanmu tidak maksimal. Faktor gaya hidup yang tidak sehat serta jarang membersihkan wajah menjadi pemicu wajah berminyak dan kusam.
Nah bagi kamu yang menginginkan punya kulit wajah yang sehat dan tak berjerwat, berkut ini kami berikan beberapa tips dan trick alami agar mempunyai wajah yang bersih dan sehat, diantaranya :
- Rajin membersihkan wajah
Sebenarnya hal ini mudah dilakukan, namun banyak orang yang tidak membersihkan wajahnya secara rutin. Dengan wajah yang berminyak, bersihkan wajah Anda menggunakan pembersih wajah yang cocok dengan tipe wajah berminyak dua kali sehari. Sebelum beraktifitas dan sebelum istirahat malam.
- Facial Steam
Facial steam dapat mengeluarkan kotoran dan zat-zat lainnya yang menyumbat pori-pori, termasuk minyak. Kalau kamu rutin melakukan facial steam, kulit wajahmu akan jadi bersih dan segar. Caranya mudah, siapkan air hangat di dalam baskom, kemudian letakkan wajahmu beberapa cm di atasnya untuk mendapatkan uapnya. Lakukan selama 2-4 menit, kemudian bilas dengan air dingin.
- Gosok dengan irisan mentimun
Mentimun biasanya memang digunakan untuk menyegarkan wajah. Tapi ternyata juga berfungsi untuk mengatasi wajah berminyak. Caranya mudah sekali, kamu hanya perlu menggosokkan irisan mentimun dingin (masukkan ke kulkas terlebih dahulu) ke seluruh permukaan wajah, terutama pada zona T. Lakukan setiap malam dan kamu akan merasakan perubahannya.
- jeruk nipis dan putih telur
Jeruk nipis kaya akan anti-oksidan dan vitamin C. Hal ini akan membantu kulit agar terhindar dari jerawat, mencerahkan wajah, mengatasi minyak berlebih, dan mengangkat sel kulit mati. Sedangkan putih telur dapat mengenyalkan wajah Anda serta untuk mencerahkan kulit wajah karena kaya akan protein dan sumber mikronutrien. Cara menghilangkan minyak di wajah secara alami ini mudah saja. Putih telur digunakan sebagai masker wajah agar wajah terlihat cerah dan berseri. Peras air dalam 1 buah jeruk nipis lalu campurkan dengan putih telur. Dan yang tak kalah penting.
- Memakai produk pembersih wajah yang tepat
Untuk membersihkan wajah, bagi Anda yang memakai sabun, jangan menggunakan sabun yang terlalu banyak busa atau yang menggunakan bahan deterjen. Carilah produk pembersih wajah yang dikhususkan untuk wajah berminyak. Dan yang tak kalah penting adalah dengan memakai produk pelembab wajah dengan kualitas yang baik.