AI

Siapa yang ingin menggunakan aplikasi AI dan ingin mengetahui spesifikasi tentang aplikasi AI. Aplikasi review jurnal AI merupakan salah satu hal yang tidak dapat dipisahkan dalam kegiatan penelitian. Karena hal ini akan sangat membantu bagi para peneliti apalagi di era sekarang ini. Tentunya ini dapat mempercepat literatur, menyintesis hasil karya riset dengan efektif. Maka berikut ini beberapa aplikasi review jurnal AI terbaik yang dapat kita gunakan adalah: 

ChatGPT-Aplikasi 

ChatGPT merupakan bentuk Bahasa yang dikembangkan dengan AI,yaitu GPT4. Tanggapan yang di peroreh ChatGPT bersifat non-deterministik secara default. Akan tetapi dalam proses review jurnal ChatGPT dapat diaplikasikan sebagai berikut:

  • Meringkas Artikel

Pada saat kita memberikan teks lengkap seperti sebuah artikel maka chatGPT akan membuat ringkasan yang efisien dan efektif yang membuat reviewer lebih mudah dalam poin utama penelitian tanpa harus membaca secara keseluruhan.

 

  • Evaluasi Kualitas

Selain dari meringkas chatGPT juga dapat digunakan untuk menilai semua aspek tertentu yang ada pada artikel. Misalnya kekuatan dari argumen, relevansi literatur yang dikutip, konsisntensi metodologi yang didasarkan pada kriteria review yang diberikan.

 

  • Generasi Pertanyaan

Generasi pertanyaan digunakan dalam membantu proses kritis review, maka chatGPT dapat memberikan pertanyaan-pertanyaan yang relevan yang dapat diberikan pada penulis oleh reviewer. Hal ini dapat menfasilitasi sebuah diskusi yang lebih dalam pada penelitian.

 

SciSpace Aplikasi Review Jurnal AI

SciSpace aplikasi review jurnal AI yang menjadi salah satu tool yang dipakai peneliti dan digunakan untuk menemukan dan meninjau dari sebuah artikel ilmiah. Pada SciSpace aplikasi review Jurnal AI juga dapat memberikan rekomendasi artikel-artikel yang terbaik. Selain itu juga terdapat menu khusus Dimana dapat mengekstrak informasi spesifik dari beberapa artikel dalam satu tempat, yang mana hal ini dapat menghemat waktu Ketika melakukan literatur review jurnal. 

Selain dari pada itu juga aplikasi ini mendukung 75 bahasa untuk penutur Bahasa Inggris non-native. Ditambah ada asisten peneliti AI yang dikenal dengan Copilot, Dimana copilot dapat membantu menjelaskan dan meringkas teks, tabel, matematika pada artikel dan juga menjawab pertanyaan lanjutan.

 

Semantic Scholar

Semantic Scholar ini salah satu aplikasi review jurnal yang berbasis kecerdasan buatan yang akrab dikenal AI. Dimana dapat mengidentifikasi artikel penelitian yang serupa dengan sistematik. Dan pada aplikasi ini kita dapat mengakses banyak artikel bahkan 200 juta artikel dari berbagai disiplin ilmu secara gratis. Namun kita harus login terlebih dahulu sebelum menggunakan semua fiturnya. 

Sebagai peneliti juga dapat menyaring hasil pencarian beradasarkan disiplin ilmu, penulis, jurnal, rentang waktu, dan konferensi. Artikel ini juga dapat disimpan pada folder perpustakaan pengguna dan fitur umpan penelitian yang dapat menawarkan rekomendasi artikel serupa yang telah tersimpan dalam folder.

 

Elicit 

Elicit.org yang merupakan aplikasi review jurnal berbasis AI yang menggunakan sistem mode bahasa seperti GPT4. Elicit dapat digunakan untuk mempercepat alur kerja peneliti yakni tinjauan literatur. Pada saat peneliti mengajukan pertanyaan maka elicit akan memberikan artikel yang relevan dan semua informasi yang terkait dengan artikel tersebut. 

Dengan menggunakan elicit juga kita dapat memanfaatkan banyak fitur-fitur seperti mencari informasi 175 juta artikel, mengekstrak data dari file pdf serta mengekspor hasil data pada format BIB atau CSV.

 

Bing AI

Bing AI atau Bing chat yang merupakan mesin pencari dan kini menjadi copilot yang dapat melakukan interaksi percakapan. Dimana copilot terhubung dengan tiga mode percakapan yakni kreatif, seimbang dan tepat. 

By ayead

Related Post