Ide Desain Kantor Buat Penulis
Gaji yang kecil bukan melulu alasan mengapa seseorang memutuskan resign dan pindah kerja. Penyebab lain karwayan memutuskan berhenti bekerja adalah lingkungan kerja yang kurang kondusif dan menyenangkan terlebih untuk pekerja di bidang kreatif seperti perusahaan penulis penyedia jasa artikel. Salah satu perusahaan di bidang kreatif penyedia jasa konten artikel terbaik yang memiliki karyawan penulis terbaik misalnya MediaKonten.id yang bisa membantu anda mendapatkan artikel terbaik untuk keperluan website usaha anda.
Ada pun solusi mengatasi kondisi tersebut adalah menyusun rencana pindahan kantor sekaligus membuat desain kantor yang tepat.
Kedua solusi tersebut dapat mencegah perusahaan kehilangan semakin banyak pegawai yang kompeten. Menggunakan desain kantor unik juga dapat memperbaharui visualisasi kantor ke arah yang lebih baik.
Ide Desain Kantor Unik agar Penulis Selalu Betah
Menemukan karyawan baru memang tidak sulit apalagi untuk kantor dengan branding tinggi namun kehilangan banyak karyawan tim penulis dalam satu waktu juga bukan hal yang baik. Apalagi, jika karyawan yang berhenti masih dalam usia produktif dan memiliki jenjang karir yang bagus. Berikut ini beberapa ide desain kantor unik agar karyawan selalu betah.
- Kantor dengan Ruang Kerja Peredam Suara
Kantor mungkin menjadi tempat kerja tapi di sisi lain kantor juga termasuk tempat umum yang fasilitasnya sengaja pengelola buat untuk memenuhi kebutuhan banyak karyawan. Lantas, bagaimana jika Anda menginginkan kantor yang sunyi dan tenang?
Di beberapa perusahaan, ada fitur kantor unik yang dikenal sebagai pod office. Ruang kerja ini diperuntungkan bagi mereka yang ingin berdisuksi atau bekerja dengan lebih tenang.
- Bangunan Kantor Nuansa Alam
Anda yang bekerja di bidang periklanan mungkin mengenal cukup baik Der Tank. Agensi iklan Estonia ini memiliki desain kantor yang cukup unik dengan menonjolkan unsur alam di dalamnya.
Selain menggunakan banyak tanaman sebagai penghias lemari atau meja kerja, Anda juga bisa menambahkan kolam ikan. Warna ruangan yang hijau tidak hanya terlihat unik tapi juga memanjakan mata.
- Kantor dengan Fasilitas Bintang 5
Siapa pun ingin bekerja di Google karena berbagai fasilitas kerja yang dimilikinya. Fasilitas kerja Google memang sebanding dengan tekanan kerja yang diberikan.
Bukan hanya memberikan ruang kerja yang unik dan modern, Google juga menyediakan berbagai fasilitas tambahan seperti ruang santai pribadi atau kursi pijat. Karyawan yang merasa bosan dan lelah dengan pekerjaannya bisa menyepi sejenak untuk meningkati fasilitas yang tersedia.
- Kantor Kapsul dengan Atap Transparan
Jika sebelumnya ada penginapan kapsul yang sempat populer di dunia terutama Jepang, ada juga yang dikenal sebagai kantor kapsul. Kantor ini ukurannya memang tidak sebesar dan semegah kantor pada umumnya namun masih bisa dimanfaatkan dengan baik sebagai ruang kerja.
Keunikan lainnya yang dimiliki kantor ini adalah atap transparannya. Penambahan atap transparan sengaja diberikan di sebagian atap sehingga karyawan masih bisa bekerja di sisi yang teduh dengan nyaman.
Apakah Anda tergila-gila dengan konsep desain kantor yang unik? Di dunia ini, ada banyak sekali inspirasi atau ide desain yang bisa Anda aplikasikan. Tidak hanya menampilkan desain yang unik tapi juga memberikan kenyamanan dan keamanan terhadap karyawan sehingga mereka semakin betah dan produktif saat bekerja.