Ingin liburan ke Mandalika terletak di Lombok, tapi belum punya koper yang oke untuk menampung barang bawaan? Tandanya kamu membaca artikel yang tepat, karena di bawah ini ada beberapa rekomendasi koper yang terbaik saat ini.
Koper kini bukan lagi barang mewah, karena tiap orang yang akan liburan pasti membutuhkannya. Apalagi jika tipe liburannya bukan ransel dan hanya city tour saja, pasti koper yang jadi pilihan. Di bawah ini terdapat beragam merek koper dengan spesifikasi yang berbeda-beda. Jadi sebelum membeli, pastikan sesuai dengan kebutuhanmu, ya!
Polo Fiber Hardcase
Polo dikenal sebagai koper yang stylish tapi harganya juga masuk akal. Koper ini terbuat dari material Acrylonitrile Butadiene Styrene yang cukup kuat menahan benturan. Enaknya koper berukuran 20 inch ini mempunyai desain yang ergonomis sehingga nyaman digunakan. Pada bagian bawah, terdapat roda yang bisa berputar 360 derajat jadi kamu bisa membawa koper ini pada posisi apapun.
Lojel Cubo 1 Hardcase Cabin 21 inch
Walaupun ukurannya kecil, namun Lojel Cubo 1 Hardcase Cabin 21 inch ini mempunyai kapasitas yang cukup besar. Terbuat dari material polycarbonate shells yang kokoh dari benturan apapun. Di dalamnya, terdapat kompartemen yang bisa diatur sampai 3 cm sehingga kamu bisa dengan bebas menyimpan barang. Koper ini juga dilengkapi dengan kunci keamanan TSA lock combination dan tamper-proof Double Coil Zipper yang memungkinkan barang bawaannmu aman.
Rimowa Polycarbonate Original Check-in L Luggage
Merek yang terkenal dengan kualitasnya yang premium ini memang sudah tidak usah diragukan lagi. Koper produksi Jerman ini memiliki pengunci klip yang digunakan sebagai retsleting agar kamu dapat membuka dan menutup koper dalam waktu singkat. Sistem keamanannya pun sangat teruji karena memiliki sandi 3 angka TSA International Lock yang mampu menjaga dari kecurian. Dengan material polycarbonate dan frame aluminum, koper Rimowa Polycarbonate Original Check-in L Luggage sangat worth the price karena tahan lama.
Luminox Hardcase Fiber PP
Butuh koper yang anti pecah dan anti gores? Luminox Hardcase Fiber PP bisa jadi rekomendasi. Koper yang terbuat dari material Polypropylene ini mempunyai ketahanan dari goresan dan benturan. Tak hanya itu, fitur keamanannya juga terbilang oke. Pasalnya, terdapat TSA lock kombinasi angka dan fitur Anti-Theft Zipper yang membuat koper ini tidak mudah ditusuk. Buat kamu yang mencari koper aman, Luminox Hardcase Fiber PP jawabannya.
Samsonite Crosslite Spinner 5520
Koper berkualitas selanjutnya datang dari Samsonite Crosslite Spinner 5520. Koper ini mempunyai desain yang elegan dengan bobot yang cukup ringan. Dengan bahan softcase, koper ini memiliki address tag yang dapat diisi dengan nama agar tidak tertukar dengan koper lain. Bagi kamu yang mencari koper kabin premium, koper ini layak diperhitungkan.
Siap beli koper untuk jalan-jalan ke Mandalika hingga ke tempat hiburan di Batam, kan?